Tipe Sinusitis
Sebelum membahas cara mengobati sinusitis, terlebih dahulu kita harus mengetahui tipe sinusitis yang tentunya berbeda berdasarkan lamanya perjalanan penyakit, yakni:
- Sinusitis akut, jenis ini umum terjadi dan biasanya berlangsung selama 2 sampai 4 minggu.
- Sinusitis subakut, jenis ini biasanya akan berlangsung selama 4 sampai 12 minggu
- Sinusitis kronis, jenis sinusitis kronis akan berlangsung selama lebih dari 12 minggu bahkan bisa berbulan-bulan.
- Sinusitis kambuhan, merupakan jenis akut yang terjadi sebanyak sekitar 3 kali lebih dalam satu tahun.
Cara Mengobati Sinusitis
Jika sinusitis masih dalam tahap normal dan belum sampai ke tipe kronis, Anda masih bisa mengobati dan mengatasinya sendiri di rumah, caranya:
1. Membersihkan Saluran Hidung
Caranya dengan membilas hidung dengan menggunakan air garam.
2. Hirup Uap
Cara selanjutnya bisa dilakukan dengan menghirup uap yang dihasilkan dari air panas. Menghirup uap akan memberikan sedikit rasa lega saat bernapas. Caranya dengan menyiapkan air panas di mangkuk besar dan cobalah untuk menghirup uapnya.
3. Kompres Air Hangat
Anda bisa mengompres bagian hidung dan sekitar hidung Anda dengan air hangat. Hal ini dapat meringankan beberapa gejala sinusitis.
4. Tidur dengan Kepala Lebih Tinggi
Untuk mengurangi jumlah tekanan di sekitar sinus dan mengurangi rasa sakit, cobalah untuk tidur dengan posisi kepala lebih tinggi dibanding tubuh. Pakailah beberapa bantal untuk menopang kepala.
5. Minum dekongestan tablet
Obat ini dapat mengurangi pembengkakan dan membantu mengurangi penyumbatan pada sinus.
6. Semprotan Dekongestan
Selain dalam bentuk tablet, Anda bisa memakai semprotan dekongestan untuk meredakan penyumbatan. Namun, semprotan ini tidak dianjurkan untuk dipakai berkali-kali karena justru bisa menyebabkan sinusitis semakin parah.
Obat herbal untuk Sinusitis
Selain beberapa cara di atas, gejala sinusitis ternyata juga bisa diringankan menggunakan obat herbal yang bisa dibuat sendiri. Obat herbal sinusitis bisa dikategorikan sebagai terapi pendukung untuk meringankan gejala yang muncul, seperti hidung tersumbat atau batuk.
Jahe
Jahe merupakan salah satu tanaman herbal yang dikenal memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Mengonsumsi teh hangat dicampur jahe dapat membantu melegakan saluran pernapasan dan hidung mampet karena flu dan sinusitis.
Madu
Dikutip dari laman alodokter, madu dapat meredakan batuk lebih efektif daripada obat-obatan yang mengandung dextromethorphan (DMP). Madu juga dipercaya mampu mengatasi sakit tenggorokan yang biasanya dialami penderita sinusitis.
Sambiloto
Sambiloto memiliki sifat antibakteri, antivirus, dan antiradang. Kandungan tersebut diduga mampu membantu melegakan saluran pernapasan dan meringankan gejala sinusitis. Meski hal ini masih perlu diuji secara klinis, namun tidak ada salahnya untuk mencobanya.
Penyebab Sinusitis
Sinusitis biasanya disebabkan karena adanya infeksi kuman. Kondisi ini biasanya rentan dialami oleh perokok, orang sering berenang, dan wilayah tempat tinggal cenderung dingin. Sinusitis juga dapat dipicu oleh kondisi medis tertentu, misalnya polip hidung dan rinitis alergi. Adapun gejalanya berupa:
- Nyeri pada bagian wajah.
- Ingus berwarna kuning kehijauan.
- Menurunnya fungsi indera penciuman.
- Pembengkakan di sekitar mata.
- Jika memiliki alergi tentang pernapasan, periksalah ke dokter THT secara teratur
- Hindari kontak langsung dengan penderita sinusitis atau orang yang terlihat sedang flu
- Selalu jaga kebersihan dengan rutin mencuci tangan sebelum makan
- Hindari polusi udara dan asap rokok yang dapat menyebabkan iritasi pada paru-paru dan saluran pernapasan.
0 Komentar